Rabu, 23 November 2011

Pengalaman Lewat Liburan


Pernah menyelusuri laman dari laman di dunia maya untuk mencari info-info tentang tempat liburan? Mungkin pilihan tempat liburan setiap orang berbeda-beda, tergantung dari selera masing-masing. Orang yang tinggal di daerah perkotaan yang jenuh dengan keramaian kota akan lebih memilih liburan ke daerah-daerahh yang jauh dari kesibukan kota. Bali merupakan liburan favorit sebagian masyarakat Indonesia termasuk wisatan-wisatawan asing. Selain Bali masih banyak daerah-daerah liburan yang mengasyikan di Indonesia. Salah satunya keindahan Pulau Lombok di Nusa Tenggara Barat, Pulau Komodo di Nusa Tenggara Timur, Bunaken di Sulawesi, Raja Ampat di Papua Barat, Pulau bangka Belitung, Pulau Karimun Jawa, Kepulauan Seribu di utara jakarta, Kepulauan Maluku, Taman Nasional di Kalimatan dan masih banyak lainnya.

Berlibur bermanfaat memberi pengalaman yang berbeda. Lewat perjalanan liburan, kita bisa merasakan perbedaan budaya, kebiasaan, dan kondisi lingkungan sehingga mendapatakan wawasan yang lebih tentang dunia. Desa Truyan adalah salah satu tempat wisata yang unik. Desa Truyan memiliki kebiasaan tidak mengubur orang yang meninggal dunia, hanya diletakan di atas tanah saja. Dilatar pemakaman berserakan tengkorak-tengkorak manusia yang dipercaya terngkorak dari nenek moyang mereka. Yang uniknya lagi, jenazah-jenazah ini tidak menimbulkan bau tidak sedap. Beberapa peneliti mencoba cari tahu apa yang membuat pemakaman Truyan tidak menimbulkan bau tidak sedap. Ternyata keberadaan pohon-pohon di sekitar pemakaman itu sebagai penetralisir bau. Eeeitts.. enggak semua orang yang meninggal dapat di letakan di situ. Hanya lah orang-orang tertentu saja, ada berminat untuk meniru kebiasaan ini ? hahaha.

Lokasi yang menakjubkan yang berada di timur Indonesia adalah Kepulauan Raja Ampat. Tempat ini merupakan rangkaian empat gugusan pulau yang berdekatan dan berlokasi di barat bagian Papua. Gugusan Kepulauan yang eksotik akan keindahannya bawah lautnya. Peraian di sekitar Kepulauan Raja Ampat adalah salah satu spot favorit wisatawan asing untuk melakukan diving. Beraneka ragam flora dan fauna membuat tempat ini sangat menarik bagi percinta diving, seperti surga di bawah laut. Asal mula nama Raja Ampat menurut mitos masyarakat setempat berasal dari seorang wanita yang menemukan tujuh telur. Empat butir di antaranya menetas menjadi empat orang pangeran yang berpisah dan masing-masing menjadi raja yang berkuasa di Waigeo, Salawati, Misool Timur dan Misool Barat. Sementara itu, tiga butir telur lainnya menjadi hantu, seorang wanita, dan sebuah batu. Aku berharap, mungkin kelak aku bisa mengujunginya.

Sebentar lagi kita dipengujung tahun 2011, sudah ada planning kah? Atau teman-teman hendak liburan di suatu tempat? Enggak perlu jauh-jauh keluar negeri segala. Tempat liburan dalam negeri juga enggak kalah kok sama negara-negara lain! Mencoba lebih mengenal negeri ini dengan berwisata di dalam negeri dan merekam kekayaan Indonesia berupa keberagaman suku, adat, tradisi, budaya, geografis, flora dan faunanya. Selain berlibur menambah wawasan dan pengalaman kita, ternyata berlibur juga bermanfaat membangun kesehatan jiwa manusia dengan memuaskan rasa ingin tahu tentang tempat-tempat dan budaya baru yang jarang dilihat sehari-hari. Jadi, berliburlah!

Tidak ada komentar: